Kamis, 25 Agustus 2016

Banana Muffin

Salah satu keuntungan tinggal di kampung yang banyak kebonnya (kebon tetangga maksudnya hahaha). Tetangga panen pisang, kebagian pisang. Tetangga panen singkong, dapat singkong bagus dengan harga murah tanpa menawar. Tetangga panen nangka, siapa sangka kebagian juga. Nangkanya tebel-tebel dan manis pula. Udah lebih dari seminggu pisang di rumah tidak habis-habis. Sudah bosan dibikin pisang keju, dikukus anak-anak tidak suka, digoreng- Mamanya sedang menghindari banyak makan gorengan. Akhirnya dibikin cake dan muffin. Jadi ini praktik bikin banana muffin yang ketiga kalinya, sebelumnya pernah bikin cake tapi kata pak suami kurang enak, enak yang versi muffin. Ya wes di bikin muffin aja, kebetulan juga Adik suka.




Resepnya saya dapat dari IG nya majalah Parenting Indonesia yang sudah saya save sejak lama. Resep aslinya Choco Banana Muffin tapi berhubung pake coklat rasanya jadi terlalu manis (sebelumnya pernah saya praktikkan resep aslinya), saya skip coklatnya diganti potongan nangka untuk atasnya. Ehm, wangi nangkanya maksnyusss….